GOWA – Usai melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Polsek Parangloe dan Tinggimoncong malam kemarin, Hari ini Minggu (29/1) Kapolres Kapolres Gowa AKBP Reonald T.S SImanjuntak, S.I.K., S.H., M.M., M.I.K kembali lakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Mako Polsek Tombolo Pao.
Sidak yang dilakukan perwira dua melati dipundaknya itu guna memastikan personel tetap memberikan pelayanan terbaik yang Presisi kepada masyarakat.
“Sidak yang kita lakukan ini dalam rangka untuk memastikan kesiapsiagaan personel yang ada di Polsek jajaran dan bagaimana kesiapan personel dalam melayani masyarakat walaupun hari libur,” ungkap Kapolres Gowa.
Dalam giat itu, Kapolres Gowa menekankan agar seluruh personel meningkatkan kinerja, menghindari perbuatan yang dapat mencoreng institusi kepolisian dan meningkatkan solidaritas internal dan eksternal.
“Tidak itu saja, jangan lupa memperhatikan kondisi kesehatan masing-masing personel, menjaga kehormatan dan wibawa Polri dan melakukan tugas dengan baik. Jangan melakukan pelanggaran dan perilaku menyimpang serta pentingkan kebersamaan antar Polsek,” tegasnya.
Selain itu, Kapolres juga menekankan kepada seluruh personel untuk menjalin hubungan dan komunikasi antara Koramil, pemerintah kecamatan, tokoh masyarakat dan tokoh agama.
“Hindari benturan yang dapat merusak citra Polri, saat ini kita tetap kolaborasi dengan instansi terkait karena lewat kolaborasi tersebut dapat menumbuhkan suatu daerah yang aman, nyaman serta kondusif,” tegas Kapolres.
Pada kesempatan itu, Kapolres Gowa juga meninjau ruangan dan fasilitas yang ada di Polsek Tombolo Pao.
Humas Polres Gowa
Red-st-Rusmankio