WAJO – Kapolsek Keera Polres Wajo Polda Sulsel melakukan upacara hari kesadaran nasional di lapangan apel SMP Negeri 1 Keera.Selasa,(17/1/2023).
Giat tersebut merupakan upacara bendera bulanan dalam rangka Hari Kesadaran Nasional, sebagai salah satu upaya untuk menggelorakan semangat pengabdian dalam rangka memupuk disiplin sebagai anggota Polri.
Kapolsek Keera Resor Wajo,AKP Muhammad Hatta,SH,selaku Inspektur upacara mengatakan bahwa Upacara Hari Kesadaran Nasional ini mempunyai makna yang sangat penting, karena merupakan suatu bentuk kegiatan yang memiliki nilai makna semangat juang pengabdian yang telah diwariskan oleh pejuang kita terdahulu, sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.
Mantan Kanit Reskrim Polsek Urban Pitumpanua menyampaikan,saya ucapkan terimakasih kepada seluruh pembina,pegawai dan siswa SMP Negeri 1 Keera atas apresiasi dedikasi dan loyalitasnya dalam kegiatan ini, sehingga upacara kesadaran nasional berjalan dengan tertib yang aman dan kondusif.
Hatta menyampaikan kepada seluruh peserta upcara yang saya hormati cermati perkembangan kondisi pendidikan saat ini, khusunya di SMP Negeri 1 Keera kerja samanya dengan stecholder sangat baik dengan masyarakat,aparat pengamanan dan pemetintahan Keera.
“Kita berharap perbaikan signifikan ini terus terjadi seiring kerja sama seluruh pihak”tuturnya.
Ia juga mengingatkan melalui arahan dan penekanan terhadap siswa SMP Negeri 1 Keera terkait masalah keamanan dan ketertiban didalam lingkup sekolah, menghindari pergaulan bebas, dilarang minum-minuman keras apalagi memakai dan menggunakan Narkoba, dan tertib dalam hal berlalu lintas,tutupnya.
Personil Polsek Keera yang ikut upacara hari kesadaran nasionak yakni AKP Muhammad Hatta,SH,Aiptu Wahudin,SH( KSPKT ) dan Bripka Abd.Rahim.
Laporan : Acing Humas
Red-st-Rusmankio
Leave a Reply